Tebar Kebaikan di Bulan Suci, HIMAESYA UTM Kembali Menggelar Program Berbagi

HIMAESYA (Himpunan Mahasiswa Ekonomi Syariah), Fakultas Keislaman, Universitas Trunojoyo Madura menggelar acara Himaesya Berbagi. Dalam pelaksanaannya, Himaesya menyiapkan ratusan paket sembako dan juga takjil untuk dibagikan kepada masyarakat secara berangsur-angsur hingga 3 kali pembagian.

Dalam jilid pertama, Senin (11/4/22), Himaesya membagikan paket sembako dan juga takjil di depan gedung Rato Ebu Bangkalan. Himaesya menyiapkan sekitar 100 paket sembako dan juga paket buka puasa, yang di salurkan kepada masyarakat sekitar dan juga para pedagang kaki lima di sekitar lokasi, acara ini dalam rangka support telkomsel siaga dan juga dihadiri oleh wakil bupati bangkalan Drs. H. Mohni. M.M.

Pada jumat (15/4/22), Himaesya kembali menggelar bagi-bagi takjil untuk kali kedua dengan membagikan sekitar 100 paket takjil di Alun-Alun kota Bangkalan. Terakhir, pada Minggu (17/4/22), Himaesya membagikan 100 paket takjil di sekitar pertigaan Telang Kamal, dan disambut antusias oleh pengendara jalanan yang sedang berlalu lalang. Dalam kegiatan ini, Himaesya bekerjasama dengan Dompet Dhuafa Jawa Timur untuk membantu menebarkan kebaikan di bulan suci melalui program mereka “30 Hari Ramadhan #JadiManfaat”.

Sasaran dari program ini adalah seluruh masyarakat sekitar utamanya para pedagang kaki lima dan para dhuafa. “Hal itu juga sebagai bentuk kepedulian Himaesya terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar. Semoga masyarakat bisa sedikit terbantu oleh adanya program kegiatan berbagi ini. Dan juga agar Himaesya bisa terus menebar kebaikan sesuai dengan tagline Himaesya di angka ke 11 tahun ini, yaitu mengakar kuat dan menebar manfaat”, ucap Anis Anwari selaku Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Ekonomi Syariah saat diwawancarai.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *